Senin, 19 Maret 2012

Duson Karang Agong

Diambek nai: www.margalubai.blogspot.com

Nama Desa Karang Agung ?bahasa Lubai : Duson Karang Agong?.

Nama ini dimaksudkan oleh nenek moyang yang mendirikannya adalah sebuah Desa di Lubai yang mempunyai sifat keagungan. Kata karang dapat berarti rangkai, ataupun sebuah batu yang biasanya ada di Laut. Kata Agung artinya besar dan mulia. Karena pada kenyataan di Desa ini merupakan tempat tinggalnya Depati atau Pasirah yang menjadi kepala Pemerintahan Marga Lubai Suku II, sangat tepat jika Desa ini disebut Karang Agung.

Saat ini berdasarkan tinjauan dari beberapa aspek Desa Karang Agung dapat diusulkan menjadi ibukota Kabupaten Lubai Rambang. Tidak berlebihan kiranya penulis mengimpikan terbentuk nya sebuah Kabupaten baru di Sumatera Selatan, yang merupakan pemekaran dari Kabupaten induk Muara Enim. Hal ini dapat saja terwujud sekiranya beberapa komponen yang terkait seperti Kepala Pemerintahan Kabupaten Muara Enim, Para Anggota Legistif Muara Enim, Camat Lubai, Camat Rambang, para tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh adat, tokoh pemuda, cerdik pandai dari kedua Kecamatan ini bersatu padu membentuk Panitia Pembentukan Kabupaten Lubai Rambang. Tidak ada yang tidak mungkin, jika niat pembentukan Kabupaten ini untuk kebaikan masyarakat semua.
Dalam Kamus Besar Bahasa Indoensia sebagai berikut :
Ka�rang n 1 batu kapur di laut yg terjadi dr zat yg dikeluarkan oleh binatang kecil jenis anthozoa (tidak bertulang punggung); batuan organik sbg tempat tinggal binatang karang; koral; 2 pulau (gunung, batu) di laut yg terjadi dr tumpukan karang yg sudah membatu; 3 tumbuhan laut yg menyerupai atau spt karang;
Ka�rang v, me�nga�rang v 1 menyusun, merangkai bunga dsb: ada perlombaan ~ bunga; 2 mencocokkan atau mengikat permata dan intan: pandai emas itu sedang ~ intan pd cincin; 3 menulis dan menyusun sebuah cerita, buku, sajak, dsb: ia sedang sibuk ~ buku cerita kanak-kanak; siapa yg ~ lagu dan syair yg berjudul ?Damai tapi Gersang??;
ka�rang, pe�ka�rang�an n 1 tanah sekitar rumah; halaman rumah: tiba-tiba kedengaran suara mobil berhenti di ~ rumah; 2 tanah yg disiapkan untuk tempat tinggal: kami sudah mempunyai ~ untuk mendirikan rumah
Agung a besar; mulia; luhur: kita kedatangan tamu -- dr negara tetangga; meng�a�gung�kan v memuliakan; meluhurkan: ~ Tuhan adalah kewajiban umat beragama; ~ diri memegahkan diri; membanggakan diri; ke�a�gung�an n kemuliaan; kebesaran: marilah kita memuji ~ Tuhan

Source: http://lubaypost.blogspot.com/2009/08/duson-karang-agong.html

lantai kayu parket lantai kayu parquet parket indonesia Wood Flooring Company

Tidak ada komentar:

Posting Komentar